Cara konfigurasi Alibaba Mail di WHMCS

Berikut adalah langkah-langkah melakukan konfigurasi produk dan addons untuk  Alibaba Mail di WHMCS :

Download Addons

  1. Login ke panel reseller.
  2. Masuk ke menu “Tools” >> “Download Add-on Modules”.
  3. Download link dengan judul “Download Alibaba Mail Module”.

Install di WHMCS

  1. Extract file alibabaMail-x.x.zip ke dalam direktori WHMCS. Setelah berhasil diextract, akan ada dua direktori baru :
    • modules/servers/srsxalibabamail.
    • modules/addons/srsxalibabamail.
  2. Login ke halaman admin WHMCS, kemudian masuk ke menu “Setup” >> “Addons Modules”.
  3. Di halaman konfigurasi Anda akan mendapatkan list Addons yang sudah terinstall di WHMCS, pilih Addons “SRS-X AlibabaMail Addons”. Klik tombol “Activate”.
  4. Lanjutkan dengan mengklik tombol “Configure”. Masukkan :
    • Username.
    • Password.
    • SRS-X URL.

Buat Produk Alibaba Mail

  1. Login ke admin WHMCS.
  2. Masuk ke menu “Setup” >> “Products/Services” >> “Product/Services”.
  3. Buat Group Product Alibaba Mail jika diperlukan.
  4. Lanjutkan dengan membuat Product baru. Module diarahkan ke “SRS-X-Alibabamail”.
  5. Centang opsi “Require Domain”.
  6. Sesuaikan detail produk dan harga produk.
  7. Konfigurasikan harga produk. Aktifkan harga untuk periode 1 bulan, 3 bulan, dan 1 tahun. Karena saat ini periode yang didukung hanyalah 3 periode tersebut. Kosongkan harga. Harga akan diseting pada saat membuat configurable options.
  8. Lanjutkan ke tab “Module Settings“. Tentukan tipe plan standard atau advanced.
  9. Simpan konfigurasi produk.

Membuat configurable options

  1. Login ke panel Admin WHMCS.
  2. Masuk ke menu “setup” >> “product services” >> “configurable options“.
  3. Klik tombol “create a new group”.
  4. Buat nama group untuk masing – masing produk Alibaba Mail. Contoh “Alibaba Mail Standar”. Assign Produk, lalu klik “save changes”.
  5. Selanjutnya scrool ke bawah, klik tombol “Add new configurable option”.
  6. Akan keluar popup, inputkan option name “Mail Box“. Khusus untuk option name ini, harus diinput “Mail Box”. Pilih option type : “Quantity“. Klik save change.
  7. Selanjutnya dibawah option name, akan muncul minimun dan maksimum quantity, masukkan minimum “3” dan maksimum “100“. Klik Save Changes lagi.
  8. Selanjutnya, isikan “seat(s)” pada kolom “add options“. Klik Save Changes lagi.
  9. Masukkan harga untuk 1 bulan , 3 bulan , dan 1 tahun. Harga yang diinput adalah harga untuk 1 mailbox.
  10. Klik save.
  11. Lakukan hal yang sama juga untuk produk Alibaba Mail lainnya.
Jadilah yang pertama untuk memberi nilai
Risa Y

Recent Posts

Cara Secure Partisi /tmp di WHM/Cpanel

cPanel & WHM juga menawarkan skrip bawaan yang memaksimalkan keamanan partisi /tmp. Hal ini dilakukan…

1 month ago

mengatasi error ImunifyAV has not detected any compatible hosting panel as well as integration.conf file to run the installation without a panel di cyberpanel

berikut adalah cara mengatasi error ImunifyAV has not detected any compatible hosting panel as well…

3 months ago

Update URL Repository Centos 7 Setelah End Of Life (EOL) 2024-07-01

CentOS 7 tidak akan mendapatkan pembaruan apa pun setelah Juni 2024. Selain itu, mirrorlist.centos.org tidak…

3 months ago

Mengatasi error gmysql Connection failed: Unable to connect to database pada pdns Cyberpanel

DNS di server cyberpanel tidak mau bekerja, di cek pada error log keluar pesan seperti…

3 months ago

Mengatasi Access denied for user ‘cyberpanel’@’localhost’ (using password: YES) saat upgrade cyberpanel

saat upgrade cyberpanel, keluar pesan error seperti berikut: django.db.utils.OperationalError: (1045, "Access denied for user 'cyberpanel'@'localhost'…

3 months ago

Cara Restart CyberPanel Lewat SSH

Untuk melakukan restart cyberpanel lewat SSH silahkan jalankan perintah berikut: systemctl restart lscpd

3 months ago