HOTLINE

(0275) 2974 127

CHAT WA 24/7
0859-60000-390 (Sales)
0852-8969-9009 (Support)
Blog

10 Software House Indonesia Terbaik

Tidak hanya melayani klien di Indonesia, ada perusahaan software house Indonesia yang sudah merambah pasar regional, bahkan global. Perusahaan-perusahaan tersebut terdaftar di sebuah platform bernama Clutch. Memang tidak dapat disimpulkan bahwa semua yang terdaftar sudah memiliki klien di luar negeri. Begitu pula sebaliknya, tidak semua yang memiliki klien luar negeri terdaftar di Clutch. Namun, paling tidak itu data yang tersedia secara publik. Mari kita manfaatkan data tersebut untuk merumuskan software house Indonesia terbaik.

Apa itu Clutch?

Clutch merupakan perusahaan global yang membantu perusahaan dalam memilih vendor jasa IT. Jasa IT tersebut antara lain: Pengembangan Aplikasi, Desain dan Produksi, Pemasaran Digital, Periklanan, Layanan Bisnis, dan Jasa IT Lainnya. Saat ini Clutch memiliki 150 ribu data agensi, 36 ribu review dari klien, dan telah menerbitkan lebih dari 100 laporan survei.

Sebagai pemilik bisnis IT, dapat mendaftar secara gratis di Clutch. Atau jika sedang mencari vendor jasa IT, selain itu juga dapat mendaftar untuk mengakses database Clutch maupun memberikan testimoni.

Metode Seleksi

1. Mencari jasa software development di Indonesia

Langkah pertama adalah kita harus mencari perusahaan di Indonesia yang menawarkan jasa software development. Di bagian pencarian website Clutch, kita masukkan “software development” dan “Indonesia”. Seperti yang terlihat di bawah ini :

Setelah memasukkan kata kunci seperti di atas, klik tombol Find Provider. Clutch akan memberikan hasil pencarian seperti di bawah ini :

Dapat kita lihat di bagian atas ada informasi 52 perusahaan software development Indonesia yang terdaftar di Clutch. Setelah saya cek satu persatu, ada beberapa perusahaan yang tidak memiliki kantor di Indonesia. Dari pemeriksaan tersebut diperoleh 41 perusahaan software development yang memang memiliki kantor di Indonesia.

Kita gunakan 41 perusahaan tersebut sebagai kandidat 10 software house Indonesia terbaik.

2. Menentukan metrik penilaian

Dengan menggunakan data yang tersedia di Clutch, kita akan menentukan bagaimana memberikan skor pada setiap perusahaan. Data yang disediakan memang tidak terfokus pada tingkat pelayanan, tetapi lebih kepada skala perusahaan. Jadi perusahaan yang besar, akan memiliki nilai yang lebih baik.

Metrik penilaian yang digunakan antara lain :

  1. Jumlah review dari klien.
  2. Minimal nilai proyek yang diterima.
  3. Rate software developer per jam.
  4. Jumlah pegawai.
  5. Kesesuaian layanan dengan software development.

3. Penilaian dan perangkingan

Jumlah review dari klien menjadi metrik dengan nilai tertinggi. Setelah jumlahnya di-rangking, baru kita melihat metrik yang lain. Saya memutuskan jumlah review dari klien ini sebagai poin terpenting karena review dari klien adalah sesuatu yang objektif.

Untuk metrik minimal nilai proyek, rate software developer per jam, dan jumlah pegawai, saya memberikan pembobotan sebagai berikut :

Minimal nilai proyek

  1. $50,000 – nilai 5
  2. $10,000 – nilai 4
  3. $5,000 – nilai 3
  4. $1,000 – nilai 2
  5. Undisclosed – nilai 0

Rate software developer per jam

  1. $150-199 – nilai 5
  2. $100-149 – nilai 4
  3. $50-$99 – nilai 3
  4. $25-$49 – nilai 2
  5. Kurang dari $25 – nilai 1
  6. Undisclosed – nilai 0

Jumlah pegawai

  1. 1000-9999 – nilai 5
  2. 250-999 – nilai 4
  3. 50-249 – nilai 3
  4. 10-49 – nilai 2
  5. 2-9 – nilai 1

Ketiga metrik di atas dijumlahkan. Hasil penjumlahannya akan menjadi penentuan rangking nomor 2.

Penentuan rangking yang ketiga adalah dengan melihat kesesuaian pelayanan perusahaan dengan software development. Saya memasukkan jasa custom software development, web development, dan mobile development. Di luar itu tidak dimasukkan ke dalam jasa software development.

Software House Indonesia Terbaik

Berikut ini merupakan beberapa software house terbaik di Indonesia, yaitu :

  • Tecxar consultants

Tecxar Consultants merupakan konsultan IT terdepan yang berkantor pusat di India. Di Indonesia, mereka memiliki kantor di Bandung. Tecxar memiliki visi membangun solusi kustom untuk klien dan membantu mereka melakukan transformasi digital. Tecxar fokus pada inovasi teknologi dan metodologi untuk meningkatkan kualitas, skalabilitas, dan efisiensi solusi yang diberikan ke pelanggan. Tecxar menyediakan layanan web development, full-stack development, customized product development, digital marketing, dan SEO.

  • Kulkul technology

Kulkul Technology merupakan perusahaan berbasis teknologi yang menjunjung tinggi demokrasi dalam rekayasa perangkat lunak yang berkualitas. Kulkul Technology membantu pengambil keputusan IT, project manager, dan product owner memaksimalkan teknologi untuk membawa perusahaan ke tingkat yang lebih tinggi. Kulkul Technology didirikan oleh ex-Gojek, memiliki tim remote yang solid dan mengedepankan people & clear communication.

  • Ice house

Ice House merupakan perusahaan software development global yang memberikan layanan konsultasi teknis, desain produk, manajemen proyek, dan implementasi software. Ice House merupakan salah satu dari 25 Android Certified Agencies. Ice House telah melayani ratusan klien di seluruh dunia, termasuk yang memiliki nama besar seperti Paramount Pictures, Player.me, Gojek, dan Bank BCA.

  • Biwabits

Biwabits merupakan perusahaan custom software development. Biwabits memberikan layanan custom software development dan IT outsourcing. Biwabits membuat software untuk individu, startup, dan UKM. Biwabits menggunakan metode agile dalam pengembangan software. Biwabits memberikan pelayanan terbaik untuk dalam implementasi software maupun hardware di berbagai macam industri.

  • Sagara technology

Sagara Technology merupakan perusahaan pengembang software terkemuka yang berpengalaman dalam solusi IT, aplikasi web, dan aplikasi mobile. Sagara Technology juga melayani outsourcing pengembangan produk dan pemasaran digital. Lebih dari 6 tahun dalam implementasi 150 lebih proyek, menjadi fondasi yang penting bagi Sagara dalam melahirkan produk perangkat lunak yang baik. Sagara siap membangun produk yang lengkap dalam berbagai kompleksitasnya.

  • Eyesimple digital agency

Eyesimple merupakan perusahaan digital dengan berbagai ide kreatif. Dirintis sejak tahun 2011, Eyesimple telah melayani lebih dari 100 perusahaan lokal maupun internasional. Dengan menanamkan ide kreatif Eyesimple dalam desain dan pengembangan web dan mobile, mereka tidak hanya memberikan solusi yang sesuai kebutuhan. Namun juga membuat pelanggan mereka tersenyum bahagia. Eyesimple memberikan usaha terbaik, efektifitas, efisiensi, dan yang terpenting kemudahan. Itulah mengapa pelanggan senang bekerja sama dengan Eyesimple.

  • SoftwareSeni

SoftwareSeni adalah perusahaan software development yang memiliki kantor di Sidney (Australia) dan Yogyakarta (Indonesia). Softwareseni telah membangun aplikasi web dan mobile untuk perusahaan global maupun Indonesia. Nama SoftwareSeni merupakan gabungan dari Bahasa Inggris “Software” dan Bahasa Indonesia “Seni”. Ini menunjukkan akulturasi dua budaya, Australia dan Indonesia, yang juga menjadi filosofi SoftwareSeni dalam membangun software. Menggabungkan kecanggihan teknologi dengan keindahan seni sehingga tercipta software yang hebat.

  • WGS

WGS merupakan salah satu perusahaan IT terbesar di Indonesia. WGS melayani programmer outsourcing, membangun software bisnis yang kustom, dan juga solusi software untuk enterprise. Misi WGS adalah membantu perusahaan dalam mengarungi ombak digital, dengan memberikan solusi teknologi yang inovatif dan mudah.

  • Mitrais

Mitrais merupakan perusahaan software development dan produk yang memiliki kantor di Indonesia dan Singapura. Mitrais memiliki berbagai kemampuan dalam pengembangan software. Sedangkan produk software Mitrais merupakan yang terdepan di industri pertambangan. Pelayanan kami didukung oleh manajemen sumber daya manusia kelas dunia. Mitrais juga merupakan anggota dari Microsoft Partner Network, dengan kompetensi Gold Application Development.

  • Cherrypicks

Cherrypicks merupakan perusahaan teknologi mobile dan e-commerce yang berkantor pusat di Hong Kong, dan memiliki kantor cabang di Indonesia. Cherrypicks memiliki spesialisasi di smart city, augmented reality, artificial intelligence, e-wallet, dan location intelligence. Cherrypicks telah melayani klien dari berbagai macam industri, seperti perbankan, asuransi, katering, retail, manajemen properti, travel, dan transportasi.

  • GITS Indonesia

GITS Indonesia merupakan perusahaan IT yang berfokus pada software development. GITS Indonesia melayani pelanggan dengan memaksimalkan teknologi untuk ekspansi dan meningkatkan nilai kompetitif. Target pasar GITS Indonesia adalah sektor pemerintah dan swasta, baik dari skala kecil hingga besar, yang membutuhkan dukungan teknologi informasi.

Jadilah yang pertama untuk memberi nilai
Risa Y

Recent Posts

Ingin Membuat Website E-Commerce Yang Menarik? Perhatikan Tips Ini

Design website toko online tidak hanya soal estetika, tapi juga UX yang bagus secara keseluruhan.…

13 hours ago

Apa Saja Jenis Proyek yang Bisa Dikerjakan UX Designer? Yuk Simak Di Sini

Sebelum memulai karir Anda sebagai desainer UX, Anda harus membuat portofolio yang mencakup semua pengalaman…

2 days ago

Aktifkan Keep-Alive Untuk Meningkatkan Performa Website Anda

Keep-Alive memungkinkan browser pengunjung Anda mendownload semua konten (JavaScript, CSS, gambar, video, dll) melalui koneksi…

3 days ago

Baca Ini Untuk Pelajari Apa Saja Job Description Web Developer

Job description seorang web developer adalah membuat situs web menggunakan berbagai bahasa pemrograman. Tanggung jawab…

4 days ago

Rekomendasi Tools A/B Testing untuk Meningkatkan Conversion Rate

Secara default, WordPress tidak mendukung A/B testing. Tapi jangan khawatir. Di bawah ini, kami telah…

5 days ago

Ingin Menjadi UX Designer? Coba Pelajari Apa Saja Tugasnya!

UX design merupakan singkatan dari User Experience design atau desain pengalaman pengguna. Istilah ini sering…

7 days ago