(0275) 2974 127
Laravel adalah framework PHP untuk memudahkan developer dalam mengembangkan situs web dengan sederhana namun elegan, menyenangkan, dan ekspresif. Framework Laravel juga dikenal dengan dokumentasinya yang lengkap dan selalu up to date, jadi banyak orang yang ingin belajar laravel.
MVC (Model, View, Controller) menjadi pondasi Laravel yang dilengkapi dengan tool teks perintah (command line) yang bernama “Artisan” yang bisa digunakan untuk packaging bundle dan instalasi bundle melalui command prompt.
Sebelumnya Anda perlu mengakses akun cPanel Anda dan pastikan Hosting Anda mendukung Laravel.
Langkah 1 – Login cPanel Hosting
Langkah install Laravel di cPanel yang pertama adalah login ke cPanel. Anda dapat membuka cPanel dengan mengakses URL: https://namadomain/cpanel
Langkah 2 – Akses Fitur Softaculous Apps Installer
Di halaman tersebut, klik Softaculous. Akan lebih mudah jika Anda menggunakan kolom pencarian untuk menemukan fitur ini:
Langkah 3 – Menjalankan Script Instalasi Laravel
Di halaman utama Softaculous terdapat beberapa pilihan script yang bisa dijalankan. Gunakan kolom pencarian kembali untuk mencari Laravel.
Saat halaman instalasi Laravel terbuka, akan terdapat beberapa informasi, termasuk update terakhir maupun alokasi penyimpanan dan fitur-fitur terbarunya.
Anda tinggal klik “Install Now” untuk mengakses halaman Software Setup.
Langkah 4 – Pengaturan di Software Setup
Isi kolom sesuai dengan petunjuk.
Keterangan:
Periksa kembali dan pastikan tidak ada kesalahan.
Langkah selanjutnya adalah klik tombol “Install” untuk melanjutkan proses instalasi.
Langkah 5 – Selesai. Laravel Berhasil Diinstall
Jika proses instalasi sudah berhasil dan tidak ada masalah, maka akan muncul informasi sebagai berikut:
Kelima langkah itu akan secara otomatis menginstall Laravel di Hosting Anda sesuai dengan domain yang dipilih.
Iklan adalah salah satu strategi pemasaran yang umum digunakan oleh para pemasar untuk memperkenalkan merek…
Menghadapi zaman digital yang semakin maju, terutama dalam teknologi dan komunikasi, sudah sepatutnya Anda mengenal…
Apakah Anda sudah familiar dengan istilah Point of Presence, atau yang biasanya disingkat PoP? Bagi…
Akun istimewa atau Privileged Account adalah jenis akun pengguna yang memiliki tingkat akses lebih tinggi…
Setiap individu tidak dapat memastikan kapan mereka akan terhindar dari kehilangan barang, penyakit, atau kecelakaan…
Sebagai bagian dari inisiatif Google untuk membangun ekosistem kerja hybrid yang lebih dinamis, Google Spaces…