(0275) 2974 127
E-mail adalah singkatan dari elektronik mail atau surat elektronik yang digunakan untuk mengirim dan menerima surat melalui internet. Email kini menjadi sarana komunikasi yang efektif yang dapat digunakan untuk beberapa hal, seperti mengirim foto, video, link, lamaran kerja, download media, mengirim dan menerima pesan, mengatur pengingat kalender, membuat akun media sosial, dan masih banyak lagi.
Pada dasarnya ada dua macam email, yaitu email client dan email bisnis. Nah, pada pembahasan kali ini kita akan membahas mengenai email client dan webmail, serta beberapa rekomendasi penyedia email gratis. Jadi, yuk simak pembahasan ini sampai akhir ya!
Ternyata email masih dikategorikan menjadi dua jenis yang berbeda. Yuk, pahami perbedaan keduanya dan contoh masing-masing jenisnya di bawah ini.
Client email adalah aplikasi perangkat lunak yang diinstal di komputer atau laptop yang berfungsi untuk mengelola email yang kamu kirim dan terima. Untuk menggunakan email client, kamu harus mengkonfigurasi pengaturan seperti alamat email, kata sandi, alamat POP3, SMTP, dan port yang akan digunakan. Namun, kini email memiliki konfiguurasi dan tampilan yang mudah sehingga pengguna tidak akan merasa kesulitan. Bebebrapa email client yang sering kita jumpai, diantaranya seperti Microsoft Outlook, Mozilla Thunderbird, dan iCloud Mail.
Webmail atau web email adalah layanan email di Cpanel website yang dapat diakses menggunakan browser seperti Chrome, Mozilla Firefox, dan semacamnya. Sehingga dengan menggunakan webmail kamu tidak perlu lagi menginstall aplikasi. Konfigurasi yang mudah memungkinkan kamu bisa berganti perangkat tanpa mengkonfigurasi ulang. Cukup dengan memasukkan alamat email dan kata sandi akun email Anda untuk mengakses email Anda. Contoh penyedia email web, diantaranya seperti Gmail, Yahoo! Mail dan Hotmail.
Tipe : Webmail
Fitur unik : Native file collaboration
Daftar email gratis disini: https://accounts.google.com/signup
Gmail atau Google Mail merupakan salah satu penyedia email gratis dari Google dengan bentuk web HTTPS. Gmail pertama kali dirilis dalam versi beta pada tanggal 1 April 2004 dan hingga kini tetap menjadi layanan email terkemuka. Meskipun menjadi penyedia email gratis, namun Gmail jarang sekali mengalami down.
Gmail menjadi pilihan paling populer karena menawarkan penyimpanan gratis hingga 15 GB. Selain itu, Gmail juga berbeda dari penyedia email gratis lainnya, di mana kamu dapat menggunakan domain email gratis untuk mendaftar dan menggunakan berbagai aplikasi, seperti YouTube, dokumen, Spreadsheet,, Google Drive, dan aplikasi Google lainnya.
Bagi kamu pengguna Gmail, mungkin kamu sudah tahu keunggulan lain dari Gmail, yaitu kamu bisa login dengan banyak akun sehingga memungkinkan kamu untuk beralih dari satu akun ke akun lainnya secara cepat.
Fitur penting Gmail:
Tipe : Webmail
Fitur unik : Penyimpanan yang tidak terbatas
Daftar email gratis disini: https://login.aol.com/
AOL atau AOL Mail merupakan penyedia email gratis yang dirilis pada tahun 1993 yang menawarkan berbagai keunggulan, seperti kecepatan dan tampilan sederhana sehingga pastinya mudah digunakan.
AOL cocok bagi pengguna yang membutuhkan email bisnis dengan penyimpanan multimedia tak terbatas atau kemampuan menyimpan konten multimedia sebanyak yang diinginkan secara cuma-cuma alias gratis. Selain itu, AOL juga memiliki fitur chat yang tersedia untuk pengguna Aol Mail.
Fitur penting AOL:
Tipe : Client Email
Fitur unik : Dapat diintegrasikan dengan berbagai aplikasi dari Microsoft
Daftar email gratis disini: https://outlook.live.com/owa/
Outlook adalah penyedia email gratis dari perusahaan teknologi terkenal, yaitu Microsoft. Fungsi utama Outlook hampir sama dengan penyedia email gratis lainnya, yaitu mengirim, menerima, dan membaca pesan masuk. Selain itu, Namun, Outlook juga memiliki fitur yang bisa digunakan untuk membuat jadwal kerja, kalender, dan catatan.
Outlook menjadi salah satu penyedia email paling populer karena memiliki antarmuka yang ramah pengguna, menawarkan kapasitas OneDrive gratis sekitar 5 GB dan kapasitas inbox 15 GB secara gratis.
Fitur penting Outlook:
Tipe : Webmail
Fitur unik : Media dan riwayat lampiran
Daftar email gratis disini: https://login.yahoo.com/account
Yahoo! Mail adalah penyedia email gratis tertua yang dirilis pada tahun 1994. Sama seperti penyedia email lainnya, Yahoo! Mail juga memiliki fitur yang berfungsi untuk mengirim dan menerima pesan dalam bentuk teks, gambar, dan video.
Selain mengirim dan menerima email, Yahoo! Mail juga dapat digunakan untuk mencari informasi dan berita terbaru tanpa harus meninggalkannya terlebih dahulu. Kamu juga dapat mendownload banyak file lampiran sekaligus, yang nantinya file tersebut akan dikompresi dan jika laptop atau ponsel kamu mati saat kamu menulis email, pesan tersebut secara otomatis akan tersimpan di draf sehingga kamu dapat mengaksesnya lagi.
Fitur penting Yahoo! Mail:
Tipe : Webmail
Fitur unik : Memberikanpengirim sebagai VIP.
Daftar email gratis disini: https://www.apple.com/icloud/
iCloud Mail adalah penyedia email gratis milik perusahaan besar, yaitu Apple. Ketika mendaftar ke iCloud maka pengguna secara otomatis mendapatkan domain email gratis untuk digunakan.
Salah satu kelebihan iCloud Mail adalah memastikan semua data email di ponsel tersinkronisasi dengan data email di perangkat lain sehingga memudahkan pengguna dalam mencari email. Selain itu, pengguna juga akan mendapatkan penyimpanan gratis sebesar 5 GB dan dapat ditingkatkan dengan membeli ruang tambahan yang disediakan oleh Apple.
Fitur penting iCloud Mail:
Tipe : Client Email
Fitur unik : Dapat membuka banyak email di tab.
Daftar email gratis disini: https://www.thunderbird.net/en-US/
Mozilla Thunderbird adalah client email bersifat open source yang dikembangkan oleh Mozilla Foundation. Mozilla Thunderbird memiliki keunggulan pada kelengkapan fitur pengelolaan email lokal di komputer, setting daftar akun email, pencarian pesan, dan pembacaan beberapa email sekaligus dengan cepat dan mudah.
Mozilla Thunderbird banyak digunakan oleh berbagai pengguna Internet dan dapat berjalan di sistem operasi Windows XP SP2, Windows Server 2003, Windows Vista, Windows 7, Mac OS, dan Linux. Mozilla Thunderbird juga memungkinkan kamu membuka banyak email dalam satu tab, mirip dengan membuka halaman web yang berbeda di browser Firefox.
Fitur penting Mozilla Thunderbird:
Tipe : WebMail
Fitur unik : Memiliki 25 alamat bisnis.
Daftar email gratis disini: https://www.zoho.com/id/mail/
Zoho Mail adalah penyedia email gratis milik Zoho Corporation untuk tujuan bisnis dan penggunaan profesional. Zoho Mail menawarkan berbagai opsi manajemen domain email gratis untuk bisnis, seperti mendaftarkan domain baru hingga mengelola beberapa domain sekaligus. Zoho Mail aman untuk penggunaan bisnis karena pengguna dapat mengatur pemblokiran email berdasarkan alamat IP, subjek, dan domain untuk seluruh organisasi.
Fitur penting Zoho Mail:
Tipe : WebMail
Fitur unik : Email terenkripsi
Daftar email gratis disini: https://protonmail.com/signup
Proton Mail adalah penyedia email gratis yang tergolong baru karena didirikan pada tahun 2013. Proton Mail menggunakan enkripsi pada sisi klien untuk melindungi isi email dan data pengguna. Proton Mail dulunya memakai sistem registrasi dengan undangan, namun akhirnya dibuka untuk umum pada bulan Maret 2016 dan kini dapat digunakan oleh banyak orang.
Fitur penting Proton Mail:
Tipe : WebMail
Fitur unik : Alamat email anonim.
Daftar email gratis disini: https://www.gmx.com/consentpage
GMX Mail atau Global Mail Exchange adalah penyedia email gratis sejak tahun 1997 yang dimiliki oleh penyedia layanan internet dari Jerman, yaitu United Internet. Layanan email GMX mendukung POP3, IMAP, dan SMTP dan dapat diintegrasikan ke dalam perangkat, seperti smartphone, PDA, dan tablet.
GMX Mail dapat diakses menggunakan browser Firefox, Internet Explorer, Safari, maupun Opera. Selain itu, GMX Mail juga kompatibel dengan sistem operasi Windows, MacOs, MacOsX, dan Linux. GMX Mail juga memiliki kelebihan pada sistem perlindungan, yang berfungsi untuk melindungi dari virus, worm, dan trojan, termasuk file yang disimpan dalam format file terkompresi.
Fitur penting GMX Mail:
Tipe : WebMail
Fitur unik : Perlindungan hukum.
Daftar email gratis disini: https://trustifi.com/demo/
Trustifi adalah penyedia email gratis dengan keamanan tinggi dan juga memudahkan dalam memilih siapa yang diizinkan untuk mengirim pesan ke kamu. Trustifi juga kompatibel dengan HIPAA/HITECH, PII, GDPR, FSA, FINRA, LGPD, CCPA, dan banyak lagi. Selain itu, kamu juga dapat menggunakan add-on Trustifi untuk menambahkan lapisan keamanan ekstra ke inbox Gmail atau Outlook.
Fitur penting Trustifi :
Tipe : WebMail
Fitur unik : Perlindungan hukum.
Daftar email gratis disini: https://mailfence.com/#register
Mailfence adalah penyedia email hosting gratis dari perusahaan Belgia Contact Office. Keamanan adalah salah satu keunggulan dari penyedia email hosting gratis ini, di mana Mailfence dienkripsi ujung ke ujung dan mendukung OpenPGP. Selain itu, pengguna juga dapat membuat kunci di komputer yang kemudian dienkripsi dengan AES 256-bit dan disimpan di server Mailfence. Mailfence juga mendukung otentikasi dua faktor untuk mencegah akses tidak aman ke akun pengguna.
Fitur penting Mailfence:
Nah, itulah beberapa rekomendasi penyedia email gratis. Semoga bermanfaat!
Design website toko online tidak hanya soal estetika, tapi juga UX yang bagus secara keseluruhan.…
Sebelum memulai karir Anda sebagai desainer UX, Anda harus membuat portofolio yang mencakup semua pengalaman…
Keep-Alive memungkinkan browser pengunjung Anda mendownload semua konten (JavaScript, CSS, gambar, video, dll) melalui koneksi…
Job description seorang web developer adalah membuat situs web menggunakan berbagai bahasa pemrograman. Tanggung jawab…
Secara default, WordPress tidak mendukung A/B testing. Tapi jangan khawatir. Di bawah ini, kami telah…
UX design merupakan singkatan dari User Experience design atau desain pengalaman pengguna. Istilah ini sering…