Cara Menampilkan Postingan Populer di WordPress dengan Plugin WordPress Popular Posts
WordPress sebenarnya tidak menyediakan fitur bawaan untuk menampilkan artikel terpopuler. Namun, dengan bantuan plugin, Anda dapat menambahkan fitur tersebut ke situs Anda. Kehadiran fitur ini dapat menarik minat pengunjung untuk membaca artikel yang ditampilkan di halaman utama. Berikut langkah-langkah penggunaannya.
- Masuklah ke akun WordPress sebagai admin, kemudian buka dashboard.
- Selanjutnya, pilih menu Plugin > Add New, lalu cari plugin WordPress Popular Posts.
- Klik Install Now dan aktifkan plugin tersebut.
- Setelah aktif, buka menu Appearance > Widgets,
- kemudian pilih Add Widget. Atur tampilan dan pengaturannya sesuai dengan keinginan Anda untuk menampilkan postingan populer di situs WordPress.