Cara install WordPress dengan softaculous di CPanel
Apa itu softaculous? Softaculous adalah software yang sudah di sediakan pihak hosting menggunakan cpanel untuk menginstall script CMS secara mudah dan cepat. Anda tidak perlu di repotkan lagi dengan proses upload dan konfigurasi script ataupun database. Cukup dengan sekali klik dan mengisi data yang di butuhkan saja, anda sudah dapat menginstall script CMS dengan mudah.
Berikut adalah cara menginstall wordpress dengan softaculous di CPanel:
- Login ke Cpanel hosting anda dengan memasukkan username dan password.
- Setelah login, silahkan cari menu Softaculous di hosting anda.
- Pilih CMS yang ingin di install
- Sebagai contoh, instalasi wordpress
- Setelah klik install, akan muncul halaman isian.
- Di bagian Chose Domain: pilih Nama domain atau sub domain yang ingin di install
- Di bagian In Dorectory: Silahkan HAPUS tulisan WP
- Di bagian Site Name: silahkan ganti dengan nama blog atau website anda
- Di bagian Description: silahkan isi dengan diskripsi website atau blog anda
- Admin Username: ganti user admins esuai dengan pilihan
- Admin Password: Ganti password dengan password anda
- Admin email: Silahkan ganti dengan alamat email Valid Anda
- Klik INSTALL
Setelah proses install, maka berarti proses instalasi sudah selesai. anda dapat login ke halaman admin sesuai dengan alamat yang tertera di tampilan instalasi akhir softaculous.