Cara Mudah Download File PPT Di Slideplayer
Slideplayer merupakan situs yang menyediakan layanan sumber daya dokumen dan jejaring sosial dimana melalui layanan dari situs ini pengguna bisa melihat,mendownload dan mengunggah file presentasi (.ppt) secara gratis dan tanpa registrasi.Dimana pengguna hanya perlu login ke media sosial dan membagikan tautan file presentasi ke media sosial terlebih dahulu.
Layanan situs Slideplayer semua file presentasi dapat dijalankan di beberapa perangkat seperti perangkat Mac,Windows dan Android.Selain itu, pengguna juga bisa mengunggah file video dan audio ke situs ini dimana situs ini memiliki pemutar bawaan menggunakan teknologi coding HTML 5.Sehingga penggungah video dan pengguna lain bisa membuka video dan suara di situs slideplayer dengan mudah tanpa harus menggunakan software flash atau power point.
Pada artikel kali ini kita akan menjelaskan cara mendownload file PPT di slideplayer :
Melalui Situs Simply Debrid
Simply Debrid adalah sebuah situs web yang menyediakan layanan generate link file presentasi (.ppt) termasuk dari layanan slideshare dan slideplayer.
Cara Download File Presentasi Slideplayer Melalui Websites Simply Debrid
- Buka Situs https://slideplayer.com melalui browser Hp.
- Cari File Presentasi yang ingin di download pada kolom menu Search.
- Setelah ketemu Buka Filenya & Copy Link File Presentasi tersebut yang berada pada kolom URL Browser.
- Buka tab baru dan Buka Situs https://simply-debrid.com/generate melalui browser Hp kita (chrome).
- Pastekan (Tempel) Link yang di copy tadi ke Kolom yang tersedia (HTTP Link).
- Klik Tombol Generate Link yang berada di bawah kolom URL.
- Scroll ke bawah layar dan Klik Tombol Download berwarna hijau berisi nama file presentasi yang ingin didownload.
- Muncul Jendela Pop Up Download dan Klik Tombol OK.
- Proses Pengunduhan File Presentasi berjalan.
- Selesai.Kini File Presentasi berhasil diunduh dan bisa digunakan secara offline.
Dengan situs ini pengguna bisa mendownload file presentasi dari Slideshare dan Slideplayer.
Cara Download Slideplayer dari Slideshare Downloader
- Buka Situs https://slideplayer.com melalui browser.
- Klik Menu Search dan Cari File Presentasi yang ingin didownload.Lalu Buka File pptnya.
- Copy Link File Presentasi tersebut yang berada di atas kolom URL (chrome).
- Buka tab baru browser chrome dan Buka Situs https://slidesharedownloader.ngelmat.net.
- Pastekan Link yang di copy tadi ke Kolom yang tersedia di atas layar.
- Klik Tombol Download yang berada di Kanan Kolom URL.
- Selanjutnya Masukan Kode Keamanan Captcha dengan menyesuaikan gambar yang tersedia di sampingnya dan Klik OK.
- Setelah kode Captcha terverifikasi Muncul Jendela Pop Up Download.Lalu Klik Tombol Download in new tab.
- Proses Download File Presentasi Slideplayer pun berjalan hingga selesai.
- Selesai.Kini file presentasi slideplayer berhasil didownload dan di baca secara offline.
Melalui Situs 9xBuddy.org
Situs ini bisa digunakan pengguna untuk mendownload video dari youtube dan situs berbagi video lainnya.Selain itu juga bisa digunakan pengguna untuk mendownload file presentasi slideplayer.
Cara Download File Presentasi Slideplayer di 9xBuddy
- Buka Situs https://slideplayer.com melalui browser hp.
- Cari file ppt yang ingin kita download
- Setelah ketemu Buka file presentasi tersebut
- Setelah Presentasi terbuka. Lalu Copy Link nya yang berada di atas URL browser
- Buka tab baru browser hp android kita (chrome) dan Buka Situs https://9xbuddy.org/id
- Kemudian Paste (tempel) link presentasi tadi ke Kolom yang tersedia di homepage situs
- Klik Tombol Unduh yang berada di bawah kolom
- Setelah itu kita Klik Tombol Unduh untuk mendownloadnya. Namun kita juga bisa klik Tombol Share With Friend bila ingin membagikan tautan ke media sosial
- Setelah Tombol Unduh di klik maka Proses Pengunduhan file presentasi pun berjalan hingga selesai
- Selesai. File Presentasi Slideplayer berhasil kita unduh dan bisa di baca secara offline sepuasnya
Melalui PC
Dengan cara ini nantinya kalian diharuskan membuka file presentasi slide player melalui browser komputer dan mengirimkan link rekomendasi ke rekan sebelum bisa mendownloadnya.
Cara Download Slideplayer Melalui PC
- Buka Situs https://slideplayer.com melalui browser Laptop/PC.
- Setelah berhasil masuk Homepage.Cari File Presentasi yang ingin didownload dengan cara Mengetikan Judul File pada kolom search. Dan Tekan Enter.
- Setelah itu Muncul beberapa hasil file presentasi terkait judul yang diketikan.
- Pilih dan Buka File Presentasi yang ingin didownload dengan cara Klik Judul File Presentasi.
- Selanjutnya browser mengarahkan ke halaman baru file presentasi yang ingin didownload.Klik Tombol Download Presentation.
- Kalian di minta untuk Mengirim link rekomendasi kepada teman terlebih dahulu sebelum bisa mendownload file presentasi slideplayer.Baik melalui media sosial (facebook,pinterest & twitter),messenger (whatsapp),website (wordpress & blogspot) maupun melalui email (gmail).
- Setelah link rekomendasi berhasil di kirim ke teman kalian,Lalu barulah Muncul Jendela Popup Download Presentation.Klik Tombol Download.
- Proses Download File Presentasi Slideplayer pun berjalan hingga selesai.
- Selesai.Kini File Presentasi berhasil didownload dan bisa dibaca secara offline.
Cara Upload File Slideplayer
Cara ini berguna bagi pengguna yang ingin membagikan file presentasi yang dibuat ke pengguna lain dan file presentasi kalian bisa jadi populer.
Cara Upload File Presentasi di Website Slideplayer
- Siapkan file presentasi yang ingin diunggah ke situs slideplayer dengan format ppt.
- Setelah file sudah ada.Buka situs https://slideplayer.com melalui browser hp.
- Setelah masuk homepage.Klik Tombol Login untuk masuk ke layanan situs.
- Namun bila belum memiliki akun,Klik Tombol Registration di tab menu sebelahnya dan Isikan First Name,Last Name,Email dan Password dan Centang Kolom I Agree.Selanjutnya Klik Tombol Create an Account hingga akun bisa digunakan.
- Setelah berhasil Login dan berada di Homepage.Klik Tombol Upload Presentation berwarna hijau di Pojok Kanan Atas Layar.
- Selanjutnya di arahkan ke halaman Upload Document.Klik Tombol Upload Presentation berwarna putih.
- Kemudian situs Menelusuri lokasi file presentasi yang ingin diupload.Setelah ketemu Klik file presentasi tersebut.
- Proses Penggugahan File Presentasi kita pun berjalan hingga selesai.
- Setelah file upload succesfull. Situs akan melakukan proses Converting File presentasi dalam beberapa menit.
- Selesai. Kini File Presentasi dengan fotmat ppt berhasil diunggah dan bisa di baca oleh pengguna lain di situs slideplayer.
Demikian penjelasan mengenai layanan situs Slideplayer.Selain itu di jelaskan pula cara mendownload file presentasi di slide player seperti melalui situs simply debrib, slideshare downloader, 9xbuddy serta melalui pc.