HOTLINE

(0275) 2974 127

CHAT WA 24/7
0859-60000-390 (Sales)
0852-8969-9009 (Support)
Blog

Mengenal Grep Command di Linux OS dan Cara Menggunakannya

Grep command adalah perintah bawaan Linux untuk menemukan file berdasarkan teks tertentu. Bagi pengguna Linux, penting untuk mengetahui cara menggunakan grep command, karena bisa menghemat waktu untuk mencari dan menganalisis data tertentu.

Anda ingin mengenal lebih dalam apa itu grep dan belajar cara pemakaian perintah ini? Di artikel ini, kami akan membahas pengertian grep commandcara menggunakan grep command di Linux, serta contoh-contoh perintah grep untuk anda pelajari.

Apa itu Grep Command Linux?

Grep command adalah perintah dasar Linux (UNIX) untuk mencari teks tertentu di dalam sebuah file. Pada dasarnya, grep adalah singkatan dari Global Regular Expression Print. Dengan kata lain, fungsi grep pada Linux adalah untuk memudahkan anda menemukan file teks berisi rangkaian kata tertentu, serta melihat setiap baris yang mengandung kata-kata tersebut.

Sederhana sekali kan, fungsi grep command ini? Meski begitu, tool Command Line yang satu ini banyak dimanfaatkan oleh System Administrator untuk berbagai keperluan.

Misalnya, mencari potongan script berbahaya yang masih tertinggal di sistem UNIX setelah terjadi serangan backdoor. Atau, bisa juga untuk mengatur ulang Daemon Service setelah mempraktikkan cara ganti port SSH di VPS.

Cara Menggunakan Grep Command

Grep command atau perintah grep merupakan bagian dari sistem operasi Unix dan dikenal sebagai salah satu tool penting yang serba guna. Fungsi dari tool ini adalah untuk melakukan pencarian sebuah pattern dalam file teks yang telah dibuat. Dengan kata lain, penggunaan command grep mempermudah anda dalam mencari kata atau pattern dan satu atau lebih line yang kemudian akan ditampilkan.

Jika dilihat sekilas, gerp tampak seperti command yang minim fungsi serta kegunaan. Namun, bagi sysadmin yang menangani berbagai layanan dengan beragam file konfigurasi, command gerp digunakan untuk mengirim permintaan atau mencari line tertentu dalam file tersebut.

Sebelum mulai menerapkan command gerp, buat koneksi terlebih dulu ke VPS dengan menggunakan SSH. Cek artikel ini untuk informasi lebih lanjut tentang cara masuk ke VPS dengan PuTTY SSH.

ssh your-user@your-server

Jika sistem operasi yang digunakan di komputer adalah Linux, maka anda hanya perlu membuka terminal.

Berikut syntax grep command untuk mencari sebuah file :

grep [options] pattern [FILE]
  • grep – instruksi atau syntax dasar perintah grep.
  • [options] – opsi filter untuk mempersempit hasil pencarian.
  • pattern – kata atau string yang ingin dicari.
  • [FILE] – nama file TXT sebagai tempat melakukan pencarian.

Untuk membaca panduan dan penjelasan dari berbagai opsi yang ditawarkan, ketik perintah berikut ini di command line :

grep --help

Sebagaimana yang anda lihat, ada berbagai opsi yang ditawarkan oleh grep command. Namun, opsi yang paling penting dan umum digunakan adalah :

  • F – fixed string, menampilkan baris kode yang mengandung kata tertentu dengan case sensitive.
  • i – ignore case, menampilkan baris kode yang mengandung kata tertentu, tapi tidak case sensitive.
  • w – word regexp, menampilkan baris kode yang mengandung kata tertentu yang membentuk sebuah kata utuh.
  • v – invert match, menampilkan semua baris kode yang tidak mengandung kata tertentu.
  • n – line number, menampilkan nomor baris kode yang mengandung kata tertentu.
  • c – count, menghitung berapa banyak jumlah kata tertentu di dalam sebuah file.
  • r – recursive, mencari semua file yang mengandung kata tertentu, lengkap dengan path-nya.
  • l – files with matches, mencari semua file yang mengandung kata tertentu, tanpa menampilkan path-nya.

Contoh Perintah grep untuk Anda Coba

Berikut adalah contoh-contoh penggunaan perintah grep sekaligus output yang dihasilkan :

1. Mencari kata di sebuah file

Contoh perintah grep yang pertama yaitu untuk mencari kata spesifik di dalam file tertentu. Misalnya anda ingin mencari kata “lorem” pada file contoh.txt, maka command yang harus ditulis di terminal adalah :

grep lorem contoh.txt

Hasilnya kurang lebih seperti ini :

perintah grep lorem contoh.txt akan menandai kata “lorem” yang terdapat pada file contoh.txt

2. Mencari kata dengan case sensitive

Contoh grep berikutnya yaitu untuk mencari kata secara case sensitive (mengikuti aturan besar kecilnya huruf). Misalnya, anda ingin menemukan kata “Lorem”, maka grep tidak akan menampilkan kata “lorem”, “LOREM”, atau “LoREm”.

Berikut syntax grep command-nya :

grep -F Lorem contoh.txt

Maka output yang dihasilkan adalah :

perintah grep -F Lorem contoh.txt akan menampilkan kata “Lorem” dengan memperhatikan besar kecilnya huruf yang terdapat pada file contoh.txt

3. Mencari kata tanpa case sensitive

Kebalikan dengan perintah grep command sebelumnya, syntax yang satu ini digunakan untuk mencari kata tanpa memperhatikan besar kecilnya huruf. Ini dia contohnya :

grep -i Lorem contoh.txt

Berikut hasilnya :

perintah grep -i lorem contoh.txt akan menampilkan kata lorem di file contoh.txt tanpa mempedulikan besar kecilnya huruf maupun bagian dari kata lain

4. Mencari kata secara utuh

Tiga perintah grep di atas masih menampilkan penggalan kata dari frasa lain. Misalnya “lorem” dari kata “dolorem”. Nah, jika anda hanya ingin mencari sebuah kata yang berdiri sendiri, maka perintahnya adalah :

grep -w lorem contoh.txt

Berikut output yang muncul di layar :

contoh perintah grep -w lorem contoh.txt akan menampilkan kata “lorem” yang berdiri sendiri, yaitu bukan menjadi bagian dari kata lain

5. Mencari dua kata atau lebih

Jika anda perhatikan, contoh command grep pada poin-poin sebelumnya hanya bisa dimanfaatkan untuk mencari satu kata saja. Lantas, bagaimana cara menemukan dua kata atau lebih dalam satu perintah?

Gampang, gunakan command di bawah :

grep ‘lorem\|ipsum contoh.txt

Perintah di atas akan mencari kata pertama terlebih dahulu, lalu memasuki pipe untuk menemukan kata kedua. Nah, berikut outputnya :

grep command ‘lorem\|ipsum’ contoh.txt akan menampilkan kata “lorem” dan “ipsum” yang terdapat pada file contoh.txt

6. Mencari kata sekaligus baris kodenya

Anda ingin menemukan kata tertentu, sekaligus nomor baris mana saja yang mengandung kata tersebut? Jika ya, anda bisa menggunakan contoh grep command di bawah ini :

grep -n lorem contoh.txt

Jika dijalankan, maka tampilan yang muncul di layar adalah seperti berikut :

hasil output grep command -n lorem contoh.txt adalah kata “lorem” sekaligus baris kode yang mengandung kata tersebut

7. Menghitung jumlah kata tertentu di file

Contoh perintah grep adalah untuk menghitung berapa banyak kata tertentu dimuat dalam sebuah file. Untuk itu, grep command yang perlu anda ketik adalah :

grep -c lorem contoh.txt

Berikut hasilnya setelah dieksekusi :

contoh perintah grep -c lorem contoh.txt yang akan menampilkan output berapa banyak jumlah kata “lorem” pada file contoh.txt

Jadilah yang pertama untuk memberi nilai
Risa Y

Recent Posts

Mengenal Manfaat GPN Dari Filosofi Logonya!

Apakah Anda menggunakan kartu ATM atau kartu debit? Suka bertransaksi secara cashless? Sepertinya Anda perlu…

9 hours ago

Ingin Membuat Website E-Commerce Yang Menarik? Perhatikan Tips Ini

Design website toko online tidak hanya soal estetika, tapi juga UX yang bagus secara keseluruhan.…

1 day ago

Apa Saja Jenis Proyek yang Bisa Dikerjakan UX Designer? Yuk Simak Di Sini

Sebelum memulai karir Anda sebagai desainer UX, Anda harus membuat portofolio yang mencakup semua pengalaman…

2 days ago

Aktifkan Keep-Alive Untuk Meningkatkan Performa Website Anda

Keep-Alive memungkinkan browser pengunjung Anda mendownload semua konten (JavaScript, CSS, gambar, video, dll) melalui koneksi…

3 days ago

Baca Ini Untuk Pelajari Apa Saja Job Description Web Developer

Job description seorang web developer adalah membuat situs web menggunakan berbagai bahasa pemrograman. Tanggung jawab…

4 days ago

Rekomendasi Tools A/B Testing untuk Meningkatkan Conversion Rate

Secara default, WordPress tidak mendukung A/B testing. Tapi jangan khawatir. Di bawah ini, kami telah…

5 days ago